Penegak adalah anggota muda Gerakan Pramuka yang berusia 16 – 20 tahun. Secara umum usia tersebut disebut masa sosial (Kohnstam) atau disebut juga masa remaja awal yaitu masa pencarian jati diri, memiliki semangat yang kuat, suka berdebat, kemauannya kuat, agak sulit dicegah kemauannya apabila tidak melalui kesadaran rasionalnya, ada kecenderungan agresif, sudah mengenal cinta dengan lain jenis kelamin.
Tahap kedua adalah penegak calon atau Calon penegak. apa itu ayo kita bahas satu persatu :
- Calon penegak ialah tamu ambalan yang dengan sukarela menyatakan diri sanggup menaati peraturan dan adat ambalan, dan di terima oleh semua anggota ambalan untuk menjadi anggota ambalan tersebut.
- Perpindahan status dari tamu ambalan menjadi calon penegak dilaksanakan dengan upacara sederhana dan dialog yang mengandung pendidikan bagi segenap anggota ambalan tersebut.
- Lamanya menjadi calon penegak sedikitnya 6 (enam) bulan.
- Calon penegak harus menyadari hak dan kewajibannya sebagai berikut:
- Dalam proses pembinaan, setiap calon penegak didampingi oleh dua orang penegak bantara/laksana yang berfungsi sebagai pendamping kanan (moral) dan pendamping kiri (keterampilan).
- Saat upacara penerimaan penegak Calon, seorang penegak calon yang telah diterima akan mendapatkan SKU penegak bantara dan akan mulai mengisi SKU tersbut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar